Gy3ZRPV8SYZ53gDjSFGpi7ej1KCaPY791pMbjB9m
Bookmark

REI Sebut Properti di Solo Makin Diminati Masyarakat, Ini Alasannya!

properti di solo makin diminati

Realestat Indonesia Komisariat Solo Raya menyatakan bahwa properti di Solo makin diminati masyarakat. Apa alasannya?

Solo menjadi salah satu wilayah yang memiliki pertumbuhan properti yang cukup positif.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Realestat Indonesia (REI) Komisariat Solo Raya, Maharani.

Menurut Maharani, properti di Solo rupanya makin diminati masyarakat sekarang.

Ada sejumlah keuntungan tinggal di Solo dan wilayah paling populer serta dicari calon konsumen karena beberapa alasan.

Simak penjelasan lebih lanjut di bawah ini.

Properti di Solo Makin Diminati

properti di solo makin diminati

Sumber: kemenparekraf.go.id

Melansir solo.tribunnews.com, Maharani menjelaskan bahwa properti di Solo makin diminati karena gencarnya pembangunan.

Dua daerah yang cukup banyak dicari masyarakat adalah daerah Manahan dan Sumber.

“Yang masuk administratif Kota Solo di Manahan. Itu menjadi dominan orang mencari. Yang kedua, Sumber karena dekat dengan rumah Pak Presiden (Jokowi),” katanya.

Menurut dia, ada beberapa alasan kenapa dua daerah itu paling dominan dicari mulai dari fasilitas dan prioritas pembangunan.

Salah satunya keberadaan Stadion Manahan dan berbagai fasilitas umum lainnya yang kini menjadi ikonik di daerah itu.

Kemudian, ada Shelter PKL Manahan yang masuk sebagai 17 titik prioritas pembangunan.

“Mungkin karena Manahan itu kan terkenal. Jadi, ikon yang membuat harga rumah peminat orang luar kota. Arahnya investasi,” tuturnya.

Adapun wilayah Sumber juga cukup banyak diminati karena dekat dengan rumah Presiden Joko Widodo.

“Bangga bisa dekat dengan Pak Presiden. Itu bisa menjadi alasan mencari rumah di Kota Solo,” jelasnya.

Hanya saja, Maharani mengaku kalau mencari hunian di kedua daerah ini perlu usaha dan dipertimbangkan berdasarkan harga pasaran.

Harga Properti

harga properti di solo

Sumber: Bisnis.com

Menurut Maharani, harga lahan di dua daerah itu ditaksir mulai dari Rp5 juta hingga Rp6 juta per meter persegi.

“Tapi lahannya terbatas. Sekitar Rp5 juta hingga Rp6 juta kalau dalam masih ada,” tuturnya.

Untuk itu, dia menyarankan agar calon konsumen dapat menyiapkan uang di atas Rp500 juta jika mencari rumah di Solo.

“Harga di atas Rp500 juta. Masih bisa. Saya banyak menemui tapi tidak di dalam pembelian asosiasi kita. Itu perorangan. Kalau asosiasi kita tidak ada harga segitu,” tandasnya.

***

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Simak ulasan menarik seputar berita properti hanya di artikel.rumah123.com.

Sekarang, kamu juga dapat mengikuti Google News rumah123.com agar tak ketinggalan artikel baru lainnya.

Sedang mencari rumah di Solo?

Cek hunian idaman dari berbagai listing terbaik melalui  www.rumah123.com.

Jangan lewatkan diskon dan promo terbatas karena kami selalu #AdaBuatKamu!

The post REI Sebut Properti di Solo Makin Diminati Masyarakat, Ini Alasannya! appeared first on Rumah123.com.

Posting Komentar

Posting Komentar

Posting Komentar